Bahan-bahan:
- 3 ekor belut, goreng kering
 - 5 buah cabe rawit merah segar
 - 1 siung bawang putih
 - 1/4 sdt terasi matang
 - garam secukupnya
 - gula pasir secukupnya
 - 1 sdm minyak goreng panas
 
- Haluskan/uleg semua bumbu tersebut pada cobek sampai halus. Cabe dan bawang putih dalam keadaan segar/tanpa dimasak.
 - Masukkan belut yang telah digoreng kering ke dalam sambal, tumbuk kasar belut. Jangan terlalu hancur.
 - Tambahkan minyak goreng panas dan aduk rata.