
Puding Almond Leci ini paling enak dimakan dingin. Rasa kenyal puding beraroma almond makin asyik dinikmati dengan leci yang manis wangi. Jika anak-anak dirumah kurang menyukai buah, coba buatkan sajian puding almond leci
Disaat libur ataupun disela-sela kesibukan Anda, ada baiknya jika dimanfaatkan dengan membuat puding bersama anak dan anggota keluarga. Suasana akan lebih menyenangkan jika dikerjakan rame-rame, dan akan semakin menambah keakraban dalam keluarga.
Bahan-bahan yang harus dipersiapkan :
Bahan Utama puding
Cara membuat Puding Almond Leci :
Sumber
Bahan Utama puding
- Gelatin bubuk 1 1/2 sdm
- Susu segar 400 ml
- Gula pasir 60 g
- Esens almond 1 sdt
- Leci 1 kaleng , tiriskan
- Susu evaporated 250 ml
- manisan ceri
Cara membuat Puding Almond Leci :
- Aduk perlahangelatin dengan air panas hingga larut dan bening, sisihkan.
- Masak susu dan gula hingga mendidih, Angkat. Setelah itu masukkan esens almond dan gelatin, aduk hingga larut.
- Kemudian tuang ke dalam cetakan dan dinginkan. Atau Simpan dalam lemari es hingga mengeras.
- Keruk atau potong-potong, kemudian taruh di gelas-gelas saji. Dan beri pelengkapnya.
- Sajikan untuk 4 gelas porsi.
Sumber