SEMAKIN hari, gaya hidup sehat dengan pola makan tinggi serat semakin ngetren saja di masyarakat. Di antara banyak makanan yang kaya akan serat, salah satunya adalah rumput laut.
Tumbuhan ini pun bisa diolah menjadi berbagai jenis makanan lezat nan sehat seperti cendol, manisan, dan puding.
Masih belum yakin dengan manfaat tumbuhan kenyal yang satu ini? Berikut tiga alasan sehat agar Anda mau memasukkan rumput laut sebagai salah satu bahan pokok dalam masakan Anda untuk keluarga.
1. Rumput laut dapat membantu mengendalikan nafsu makan.
Rumput laut rendah lemak, tapi dikemas dengan serat larut yang membantu mengontrol kadar gula darah dan menjaga kinerja perut agar tetap aktif. Serat dapat membantu Anda merasa penuh dengan kalori yang sangat sedikit.
2. Rumput laut kaya dengan vitamin dan mineral.
Rumput laut merupakan sumber vitamin A, C, E, K dan vitamin B serta mineral, termasuk yodium, selenium, kalsium dan zat besi.
3. Kaya protein
Rumput laut mengandung asam amino sebagai pembangun penting protein bagi tubuh. Sebuah studi juga menunjukkan bahwa rumput laut dapat membantu penyerapan lemak. Penelitian lain juga telah menyebutkan konsumsi rumput laut dapat mengurangi risiko kanker payudara karena efek antiestrogeniknya.
Akhirnya, bagaimana cara kita memakannya? Selain bisa dijadikan kudapan asyik seperti cendol, manisan, dan pudding, Anda juga bisa menemui rumput laut di restoran sushi favorit.
Jenis-jenis rumput laut yang paling popular yakni wakame, nori, irlandia moss, kelp, kombu, dulse, dan hijiki arame. Bisa juga dimasukkan ke sup, semur, goreng, atau salad. Ada juga rumput laut yang dikeringkan sebagai bubuk atau serpihan. Coba taburkan rumput laut kering di sisi sayuran, salad, dan nasi.
Sumber