Monday, 16 February 2009

Resep Membuat Spaghetti Kare Sea Food

Spagheti adalah sebuah masakan yang sangat tidak familier dikalangan masyarakat Indonesia, karena spagheti ini adalah masakan orang barat, dalam pembuatan Spagheti ini mungkin sangat mudah dalam cara pembuatannya dan cukup mudah juga untuk dihidangkannya, kali ini spagheti  ini akan saya duetkan dengan sea food yang mana ini mungkin sangat jarang orang membuat menu sup dengan campuran sea food karena orang-orang banyak membuat campuran sea sup dengan daging ayam atau dengan daging kambing, Hidangan Sea Food ini mungkin saya telah share beberapa hidangan sea food seperti membuat Fizza Sea Food, Lumpia Goreng  Seafood dan sup tomat sea food.

Untuk membuat Spagheti ini mungkin kita dibutuhkan beberapa bahan untuk pengolahannya, spagheti ini sangat populer di negara negara barat, baiklah kita langsung saja untuk melihat semua bahan yang dibutuhkan dan cara membuat spagheti kare Sea Food ini.

Cara Membuat Spaghetti Kare Sea Food
Spaghetti Kare Sea Food

BAHAN BAHAN MEMBUAT SPAGHETI KARE SEA FOOD
  • 250 gram Spaghetti
BAHAN UNTUK MEMBUAT KUAH SPAGHETI
  • 2 Sendok Minyak Goreng
  • 2 Batang Serai yang sudah dimemarkan
  • 6 lembar daun jeruk
  • 4 cm jahe yang sudah dimemarkan
  • 750 ml santan
  • 1 batang kecombrang yang sudah diris-iris
  • 200 gram udang segar
  • 200 gram daging kakap yang sudah dipotong seperti dadu
  • 250 gram cumi di potong bentuk cincin 
  • 200 gram jamur kancing segar di belah dua  
  • 1 sendok garam dan 1 sendok merica bubuk 
  • 2 sendok kecap ikan 
  • 2 sendok air jeruk nipis 
  • 50 gram bumbu kare basah  
BAHAN YANG HARUS DIHALUSKAN :
  • 8 buah cabai merah besar
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih 
CARA MEMBUAT SPAGHETTI KARE SEA FOOD
  • Spaghetti rebus matang, angkat, tiriskan.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu kare, serai, daun jeruk dan jahe, aduk rata. Masukkan santan dan didihkan.
  • Masukkan kecombrang, udang, cumi dan kakap masak hingga matang, tambahkan jamur kancing, garam, kecap ikan dan air jeruk nipis. Angkat.
  • Siapkan mangkuk, taruh kwetiau, tuangkan kuah dan isiannya, beri daun ketumbar, sajikan hangat.
Bagaimana Cara membuat Spaghetti Kare Sea Food diatas ini, apakan mudah apakan anda merasa kesulitan dalam pengolahannya maupun cara pembuatannya, yang penting kita sudah ikthiar  untuk membuat masakan yang enak buat keluarga dan semoga resep diatas bisa membantu anda untuk membuat hidangan masakan yang terbaik.

Sumber